Cara Menghapus Data di Kredit Pintar

Posted on

Cara Menghapus Data di Kredit Pintar – Sistem peminjaman uang saat ini telah beralih ke sebuah sistem yang lebih baru dan canggih. Pasalnya dengan kemajuan teknologi yang ada,sistem pinjaman uang sudah bisa dilakukan secara online.

Hal ini menyebabkan banyaknya seseorang yang melakukan peminjaman uang padahal sebenarnya tidak digunakan untuk memenuhi kebutuhan. Ini merupakan akibat dari mudahnya untuk mendapatkan pinjaman secara online dari berbagai aplikasi tertentu.

Cara Menghapus Data di Kredit Pintar
Cara Menghapus Data di Kredit Pintar

Ditambah lagi dengan banyaknya aplikasi yang muncul sebagai media untuk memberikan pinjaman secara online kepada masyarakat dengan syarat yang sangat mudah. Salah satu aplikasi pinjaman online yang cukup terkenal adalah Kredit Pintar.

Sedikit Tentang kredit Pintar

Kredit Pintar merupakan sebuah aplikasi yang memungkinkan seseorang untuk bisa mendapatkan uang melalui sistem pinjaman online. Aplikasi Kredit Pintar memudahkan seseorang untuk mendapatkan pinjaman uang dengan sangat mudah.

Pasalnya pendaftaran di aplikasi ini sangatlah mudah dan hanya memerlukan foto KTP saja untuk bisa mendapatkan sebuah pinjaman uang. Ditambah lagi dengan cepatnya proses pencairan uang sehingga banyak yang memilih aplikasi ini.

Limit yang diberikan di aplikasi Kredit Pintar juga sebenarnya besar,tergantung dari berapa penghasilan anda yang telah anda isikan pada saat pendaftaran. Semakin besar penghasilan anda,maka limit peminjaman yang diberikan juga akan semakin besar.

Apakah kredit Pintar Aman?

Aplikasi Kredit Pintar sebenarnya sangat aman untuk digunakan karena memang aplikasi ini sudah diawasi oleh OJK. Walaupun begitu,anda juga harus tetap bisa mengukur diri anda sendiri sanat ingin melakukan peminjaman.

Karena biasanya aplikasi semacam ini akan memberikan bunga yang cukup besar sehingga akan memberatkan jika memang anda tidak mampu membayar tenor yang diberikan. Karena diawasi oleh OJK,masyarakat juga perlu untuk melunasi hutang yang dimiliki.

Karena sistem Kredit Pintar juga sudah bekerja sama dengan bank konvensional di Indonesia sehingga jika anda orang yang gagal bayar akan membuat orang tersebut akan mendapatkan catatan di bank dan akan kesulitan saat melakukan peminjaman uang di bank.

Cara Menghapus Data Kredit Pintar

Jika anda ingin terbebas dari aplikasi pinjaman online seperti Kredit Pintar atau aplikasi pinjaman online lainnya. Caranya sangat mudah,ada beberapa cara yang dapat anda lakukan dan kami akan memberikannya dibawah ini.

  1. Menghubungi Call Center dan ajukan penghapusan akun anda.
  2. Hapus data aplikasi yang ada di Pengaturan.
  3. Uninstall aplikasi pinjaman online.
  4. Mengganti nomor kartu SIM yang anda gunakan.
  5. Menghubungi pihak OJK.

Dengan beberapa metode diatas,anda akan terbebas dari aplikasi pinjaman online yang sudah anda daftarkan. Namun ada baiknya untuk melakukan pelunasan terlebih dahulu sebelum akhirnya memutuskan untuk menghapus data.

itulah yang diulas oleh brtc semoga bermanfaat